Mengecek Bentuk Wajah Sebelum Memilih Gaya Hijab
Perkembangan dunia fashion yang semakin pesat membuat tren hijab juga turut berkembang. Ada banyak pilihan model, bahan, warna hingga cara pemakaiannya yang bisa menjadi pilihan untuk para wanita berhijab.
Namun, dalam memakai hijab juga tidak bisa hanya karena alasan suka dengan warna, motif atau justru untuk mengikuti tren saja. Ada hal penting yang harus Anda pertimbangkan ketika hendak memilih gaya hijab yaitu kenali bentuk wajah terlebih dahulu. Selain digunakan untuk menutup wajah, hijab juga berguna untuk menyesuaikan bentuk wajah. Jika sampai salah pilih, tampilan hijab Anda akan membuat wajah menjadi tidak proporsional.
Maka dari itu agar tidak salah pilih, Anda harus mengecek bentuk wajah sebelum memilih gaya hijab. Mari simak ulasan lengkapnya di bawah ini.
- Bentuk Wajah Kotak
Ciri khas dari wajah kotak adalah bentuk rahang yang simetris dan tajam. Maka untuk menyiasati agar wajah tidak terkesan jutek, Anda bisa mengenakan hijab pashmina dengan cara membuat satu sisi pashmina lebih panjang. Kaitkan peniti di bawah dagu, lalu ambil sisi pashmina yang panjang ke atas kepala dan sematkan jarum pentul agar tidak mudah berantakan. Model hijab seperti ini akan menutupi bagian rahang dengan sisi pashmina dan membuat tampilan rahang Anda menjadi lebih halus.
- Bentuk Wajah Bulat
Ciri khas dari wajah bulat adalah bagian dahi dan dagu memiliki bentuk yang hampir sama. Hijab yang digunakan bisa model pashmina atau segi empat dengan dibuat sedikit longgar. Trik yang satu ini bisa membuat tampilan wajah Anda terlihat sempurna. Anda bisa melipat hijab sedikit pada bagian dekat dagu untuk menyiasati supaya wajah tidak terlihat chubby.
- Bentuk Wajah Oval
Keuntungan dari si pemilik wajah oval adalah bisa dengan mudah memilih gaya hijab. Anda bisa mengenakan hijab dengan berbagai pilihan gaya, salah satunya adalah hijab dengan pashmina. Gaya hijab pashmina tanpa dililitkan ke kepala menjadi tren belakangan ini. Anda hanya perlu menyematkan peniti di bagian leher lalu bagian sisi kanan dan kiri disilangkan ke leher.
- Bentuk Wajah Hati
Ciri khas dari wajah yang berbentuk hati adalah memiliki bentuk tulang pipi yang lebar dan meruncing di bagian dagu. Sama seperti dengan bentuk hati. Pilihlah gaya hijab yang tidak menutupi seluruh wajah, contohnya adalah turban.
Meski terlihat ribet dan terkesan menumpuk namun sebenarnya cara memakainya cukup mudah. Anda hanya perlu memanfaatkan hijab segi empat yang dipunya lalu lipat menjadi segitiga dan letakkan di atas kepala. Pada bagian ujung hijab diikat ke belakang hingga rapat. Pastikan bahwa tidak ada rambut yang terlihat. Setelah itu, baru Anda bisa melilitkannya ke bagian belakang kepala seperti sanggul.